PENGARAHAN KETUA PERSIT KCK PC BS SESKOAD KEPADA IIS DIKREG LVIII 2020

  • 2020-06-15 09:52:12
  • Penhumas

Bandung, Seskoad adakan pelatihan Kepemimpinan Ikatan Istri Siswa Dikreg LVIII Seskoad TA 2020. Sebanyak 125 orang Ikatan Istri Siswa (IIS) Dikreg LVIII Seskoad TA 2020 se-Wilayah Kodam III Siliwangi bergabung di Seskoad untuk melaksanakan pelatihan kepemimpinan selama tiga hari mulai dari tanggal 15 s.d. 17 Juni 2020 bertempat di Gedung Jenderal Gatot Subroto Seskoad Bandung. Para istri siswa tersebut bersama dengan IIS lainnya di seluruh cabang Persit KCK wilayah Kotama (Kodam-Kodam) maupun Balakpus di Indonesia menerima pelatihan kepemimpinan dari Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PC BS Seskoad, Ny. Tanty Kurnia Dewantara secara Virtual atau Video Conference. Hal ini menyesuaikan dengan kondisi situasi pandemi Covid-19. Ketua Persit KCK PC BS Seskoad, Ny. Tanty Kurnia Dewantara memberikan materi kepemimpinan, Perilaku dan Etika Istri Prajurit kepada para istri siswa sebagai bekal mendampingi suami dalam menghadapi tugas yang kelak akan menjadi calon seorang pemimpin TNI AD di masa depan. Ditegaskan oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang BS Seskoad bahwa "Sebagai seorang istri Prajurit TNI AD harus mampu menjaga kewibawaan dan kehormatan suami serta citra baik TNI AD”. Lebih lanjut Ny. Tanty Kurnia Dewantara menyampaikan, “Seorang anggota Persit hendaklah bertingkah laku sopan, baik itu dalam berbicara maupun berpakaian, tidak sombong, hidup sederhana serta harus memiliki sikap toleransi antar umat beragama” tegasnya. Pada kesempatan tersebut juga mengingatkan kepada para istri siswa agar bijak dalam menggunakan media sosial dengan tidak mencoreng nama baik institusi TNI AD, seperti mengkritik kebijakan pemerintah atau menghina pemerintah. Diharapkan setelah suami selesai mengikuti Dikreg LVIII Seskoad TA 2020 ini, para istri siswa dapat menjadi role model yang baik dan panutan bagi istri-istri prajurit lainnya baik di satuan maupun di masyarakat lingkungannya.. (Penhumas Seskoad)


Lembaga Kemiliteran Terkait